6 Feb 2012

Mengenal Istilah SEO

Bagi anda yang biasa menggunakan internet atau pelaku bisnis online mungkin sering mendengar istilah SEO, lalu apa itu SEO? SEO adalah kepanjangan dari Search Engine Opimization atau optimasi search engine adalah tekhnik yang dilakukan untuk membuat sebuah situs bisa muncul di hasil pencarian sebuah search engine, makin bagus SEOnya makin tinggi posisi sebuah situs pada hasil pencarian.

Google adalah situs yang paling sering diakses oleh seluruh pemakai internet di seluruh dunia. Data yang dikemukakan oleh Alexa Rank – sebuah situs pencatat statistik trafik website – menunjukkan Google menempati urutan pertama daftar situs yang paling sering dikunjungi, masih lebih tinggi dari Facebook – sebagai jejaring sosial nomor 1 di dunia.


Google adalah sebuah mesin pintar, yang akan membantu menemukan apa saja yang anda cari di internet. Google akan mendisplay daftar situs-situs yang “relevan” dengan target pencarian anda. Daftar website yang ditampilkan google bisa berjumlah ratusan bahkan miliaran, ditampilkan berurutan dari nomor 1 hingga terus ke belakang.
.
Pertanyaannya: atas dasar apa google melakukan pengurutan daftar website yang dihasilkan berdasarkan pencarian kata kunci yang diinput oleh seseorang? Kenapa kok ada website yang ditaruh paling depan, ada yang nomor 2 atau bahkan ada yang jauh di halaman belakang?

Google sudah membuat semacam aturan main – yang sering disebut sebagai algoritma – untuk melakukan perankingan. Ada ratusan parameter yang dijadikan pertimbangan oleh Google untuk memutuskan situs mana yang harus ditempatkan lebih tinggi, mana yang harus berada ke halaman belakang. Tepat di titik itulah SEO berperan.

AlgoritmaNya  Berbeda

Algoritma cara menentukan posisi pada search engine berbeda-beda, misal tekhnik yang di gunakan di google tidak sama dengna tekhnik yang di pakai di Yahoo, jadi kalo ada sebuah situs yang bertengger di posisi 1 di google belum tentu no 1 juga di yahoo. Sampai sekarang algoritma itu masih rahasia masing-masing, bahkan banyak para pakar Seo mencari berbgai cara hingga menemukan beberapa cara yang mereka gunakan untuk menaikan posisi mereka pada mesin pencari.

Pentingnya SEO

Sebuah blog / website walaupun tampilannya bagus akan percuma jika tidak ada yang berkunjung, karena robot itu tidak semuanya tahu, mereka terkadang mesti kita sodorkan dulu baru menemukannya. Jadi jika anda punya blog atau situs ada baiknya memberitahu mereka agar mereka bisa mendata situs atau blog anda di mesin pencarian.bagaimana caranya? Cara tercepat adalah dengan ngeping di blog ping (pingomatic.com) atau mensubmitnya ke direktori search engine secara manual.

Pengunjung adalah tujuan pada blogger atau pemilik website membuat blog atau web tersebut, jadi ilmu SEO ini sangat penting bagi anda yang menginginkan tulisan anda dibaca oleh banyak orang.

Semoga bermanfaat.
Salam Blogger

Sharing via:

1 komentar:

I blog frequently and I truly appreciate louboutin lodon sale your content. The article has truly peaked my interest. I am going to book mark your website and keep christian louboutin shoes outlet checking for new information about once per week. I subscribed to your Feed as well.

Posting Komentar